Selasa, 18 Desember 2018

Lowongan Kerja BUMN PT Indra Karya

PT Indra Karya ( Persero ) merupakan salah satu perusahaan milik pemerintah atau BUMN yang bergerak di bidang usaha jasa konsultansi Teknik dan Manajemen. PT. Indra Karya (Persero) memiliki beberapa Kantor Wilayah di Jakarta, Semarang, dan Malang serta Kantor Perwakilan di Denpasar, Mataram, Kupang, Gorontalo, Samarinda dan Menado. Bidang kegiatan PT. Indra Karya (Persero) adalah Study, Desain, Manajemen Konstruksi, Supervisi dan Lain lain. Sedangkan sektor pekerjaan yang ditangani oleh PT. Indra Karya (Persero) adalah Sipil-Pengairan, Energi, Jalan dan Jembatan, serta Bangunan Gedung.Pada tahun 1981 Menteri Pekerjaan Umum telah melakukan usaha-usaha perkuatan terhadap perusahaan dalam rangka menunjang pengembangan industri konstruksi nasional. Perkuatan tersebut dilakukan dengan jalan mengalihkan sejumlah tenaga ahli. Kemudian teknisi dan staf administrasi Proyek Induk Serbaguna Kali Brantas ke PT. Indra Karya.


PT Indra Karya mulai pada tahun 1981 sudah mulai dapat diperoleh proyek-proyek pembangunan sumber daya air di lingkungan Direktorat Jenderal Pengairan, namun ditinjau dari besarnya nilai kontrak, pekerjaan ketenaga listrikan di PLN masih dominan (85%). Perimbangan pasar ini pada akhirnya (mulai tahun 1987) cenderung terbalik dimana jumlah nilai kontrak di lingkungan Departemen Pekerjaan Umum lebih besar (80%) dibandingan dengan di PLN. Namun bukan berarti nilai kontrak di PLN mengalami kemerosotan. Pada tahun 1982 PT. Indra Karya berhasil memenangkan pelelangan internasional (International Competitive Bidding) untuk proyek PLTA Sengguruh yang didanai oleh ADB dimana PT. Indra Karya bertindak sebagai konsultan utama (Lead firm). Proyek ini berjalan sampai dengan tahun 1989. Prestasi yang sama juga diperoleh pada tahun 1988, dimana PT. Indra Karya (juga sebagai konsultan utama) telah memenangkan pelelangan untuk dua buah proyek PLTA besar yang didanai oleh IBRD.

Kali ini PT Indra Karya kembali membuka program rekrutmen terbarunya Desember 2018, bagi anda yang tertarik bergabung bersama PT Indra Karya segera lengkapi semua persyaratan yang di berikan oleh PT Indra Karya, berikut persyaratannya:


Lowongan Kerja BUMN PT Indra Karya Terbaru 2018

Posisi Lowongan PT Indra Karya  :
PEGAWAI
Persyaratan yang di berikan :
  • Pendidikan minimal S1
  • Berasal dari jurusan :
  • Teknik Sipil (Struktur Jalan / Jembatan / Transportasi)
  • Teknik Sipil Pengairan
  • Fresh graduate atau berpengalaman sesuai bidangnya max. 2 tahun
  • Usia maksimal 26 tahun di Tahun 2019
  • IPK min. :
  • 3,25 untuk PTN
  • 3,35 untuk PTS
  • Diutamakan lulusan pendidikan sesuai dengan pendidikan / keahlian
  • Diutamakan lulusan pendidikan dari Perguruan Tinggi Negeri atau Swasta dengan Akreditasi A
  • Mampu berbahasa Inggris secara Lisan maupun Tulisan
  • Mempunyai Motivasi, Energik, Adaptif dan Mampu bekerjasama dalam tim
  • Bersedia menandatangani penempatan di seluruh wilayah Indonesia

Note:
Berkas lamaran berikut dijadikan dalam 1 file berformat pdf dengan ukuran tidak melebihi dari 5 MB :

Aplikasi Lamaran

  • Daftar Riwayat Hidup
  • Ijazah
  • Transkrip Nilai
  • E-KTP
  • Foto Terbaru
  • Surat Keterangan Tata Cara Pendaftaran Kepolisian (SKCK)
  • Berkas pendukung lainnya seperti sertifikat dll.

  • Pengiriman berkas lamaran hanya via online tidak ada jalur yang lain
  • Bagi kandidat yang dipanggil akan diinformasikan lewat email dan telepon
  • Rekruitmen ini tidak dikenakan biaya apapun dan tidak diadakan surat menyurat


Bagi anda yang tertarik bergabung bersama PT Indra Karya dan telah melengkapi semua persyaratan yang diberikan oleh PT Indra Karya segera daftarkan lamaran anda secara online di :

DAFTAR
Closing date: 15 Januari 2019